Yuk Kenali Ciri Dan Gejala Dari Penyakit Polio! Dan Catat Tanggal Untuk Imunisasinya!
Halo sobat Panti Nirmala!
Pada Health Article kali ini, RS Panti Nirmala kembali akan memberikan informasi dan edukasi mengenai seputar dunia kesehatan, yang dapat sobat Nirmala pelajari dan bisa dibagikan ke orang-orang terkasih yang memang dirasa membutuhkan informasi kesehatan ini, dan pastinya telah terkonfirmasi oleh dokter dan tenaga ahli dibidangnya.
Untuk artikel kali ini pembahasannya mengenai edukasi polio dan juga gajala polio yang juga telah terkonfirmasi oleh salah satu dokter spesialis anak kami yaitu dr. Tri Dyah Rumanti, Sp.A
Sobat Nirmala harus mengenali juga ciri-ciri gejala polio. Dimana kondisi anak yang mengalami suatu kelumpuhan pada kakinya, dan penularannya juga harus segera dihentikan dengan upaya berupa kegiatan pemberian imunisasi tambahan tetes polio massal yang dinamakan Sub Pekan Imunisasi Nasional (Sub PIN) Polio.
Sebenarnya apa sih yang dimaksud dengan Polio itu? Penyakit yang disebabkan oleh infeksi virus menular. Paparan virus memicu cedera saraf yang beresiko menyebabkan kelumpuhan, dan kesulitan bernafas.
Siapa saja yang bisa terinfeksi? Meskipun penyakit ini sangat rentan dialami oleh anak-anak, bukan berarti orang dewasa tidak beresiko terpapar penyakit polio. Melakukan pencegahanyang tepat menjadi tindakan yang efektif untuk menghindari paparan virus penyebab polio.
Gejala polio
Muncul 7-10 hari setelah terinfeksi (rentang 4-35 hari)
Nyeri tungkai
Demam
Muntah
Kaki terkulai
Kekakuan leher
Sakit kepala
Gejala serius
Kehilangan refleks
Otot terasa lemah sangat intens
Kesemutan di kaki
Kelumpuhan
Pencegahan dari penyakit polio ini adalah dengan vaksinasi yang merupakan salah satu upaya pencegahan yang paling efektif. Yuk berikan anak perlindungan sepanjang hayat dengan cara:
Memberikan 2 tetes manis imunsasi polio
Jangan lupa untuk datang ke Sub PIN Polio
Yuk, sukseskan Sub PIN Polio dengan membawa anak untuk tetes polio ke pos imunisasi terdekat. Informasi selengkapnya cek postingan berikut klik di sini
Jika sobat Nirmala ingin untuk melakukan konsultasi dengan dokter spesialis anak RS Panti Nirmala, dapat mencari tau informasi dan janji temu dengan dokter spesialis anak kepercayaan sobat Nirmala. Di Poliklinik Anak dan Poliklinik Imunisasi RS Panti Nirmala kami didukung oleh dokter-dokter dan petugas medis yang kompeten dibidangnya, ada
Poliklinik Anak
dr. Tri Dyah Rumanti, Sp.A praktik setiap Senin-Sabtu pukul 07.00-14.00 WIB dan Selasa & Kamis pukul 15.00-17.00 WIB
dr. Sony Wicaksono, M.Kes, Sp.A praktik setiap Senin, Kamis & Jum’at pukul 18.00-21.00 WIB dan Sabtu pukul 08.00-10.00 WIB
Poliklinik Imunisasi
dr. Tri Dyah Rumanti, Sp.A praktik setiap Senin-Jum’at pukul 07.00-14.00 WIB dan Sabtu pukul 07.00-12.00 WIB
*Informasi jadwal praktek dapat berubah sewaktu-waktu, selengkapnya dapat menghubungi bagian Pendaftaran
Informasi lebih lanjut mengenai update jadwal dokter harian, reservasi dan pendaftaran pasien secara online, dan beragam konten-konten edukasi yang dapat sobat Panti Nirmala akses secara gratis ada di sini
#MerawatPenuhKasihDemiKesembuhan