Sobat Nirmala Wajib Tahu Pentingnya Gizi Seimbang Untuk Tumbuh Kembang Si Kecil!
Halo sobat Panti Nirmala!
Pada Health Article kali ini, RS Panti Nirmala kembali akan memberikan informasi seputar kesehatan dan terkait RS Panti Nirmala yang dapat sobat Nirmala pelajari dan dibagikan ke orang-orang terkasih untuk semakin aware akan informasi kesehatan. Untuk artikel kali ini juga telah terkonfirmasi dengan tim ahli gizi hebat RS Panti Nirmala dimana pembahasan kali ini terkait dengan kesehatan gizi. Jadi sobat Nirmala sayang kalau melewatkan informasi penting yang satu ini.
Jadi yang namanya pemenuhan gizi seimbang itu wajib banget, apalagi di fase masa tumbuh kembang anak yang begitu penting. Dimana memenuhi gizi itu adalah sebuah kewajiban bagi kita semua. Jadi ada beberapa poin yang sobat Nirmala wajib ketahui diantaranya
Fungsi tubuh anak akan berjalan dengan baik dan lebih maksimal
Mencegah terjadinya stunting
Menurunkan resiko kekurangan gizi atau gizi buruk
Aktivitas akan dapat berjalan normal setiap hari
Mengoptimalkan pertumbuhan dan perkembangan anak
Menghindari kondisi obesitas pada anak
Selanjutnya, tumpeng gizi seimbang adalah gambaran yang sobat Nirmala jadikan referensi dan acuan dalam memberikan gambaran porsi serta komposisi panduan konsumsi sehari-hari
Selanjutnya, hal apa saja yang termasuk ke dalam pedoman gizi seimbang?
Perbanyak makan sayuran dan buah-buahan, dimana dengan mengonsumsi buah dan sayur yang cukup, maka kebutuhan vitamin dan mineral dapat terpenuhi dengan baik.
Konsumsi lauk berprotein tinggi, setelah mengonsumsi sayur dan buah, pastikan juga mengonsumsi lauk dengan kandungan protein tinggi.
Minum air putih yang cukup, pastikan untuk memenuhi kebutuhan air putih setiap harinya.
Konsumsi beragam aneka makanan pokok, selain nasi, ada berbagai jenis makanan pokok lainnya yang bisa membantu kamu mengoptimalkan energi tubuh. Contohnya ubi, jagung, dan sagu.
Sarapan sebelum beraktivitas, sarapan dengan menu nutrisi seimbang menjadi hal penting agar sobat Nirmala bertenaga untuk menjalani beragam kegiatan.
Biasakan mengonsumsi lauk pauk yang mengandung protein tinggi.
Cuci tangan pakai sabun dengan air mengalir.
Membiasakan membaca label pada kemasan pangan.
Membatasi mengonsumsi pangan manis, asin, dan berlemak.
Melakukan aktivitas fisik yang cukup dan pertahankan berat badan yang ideal.
Jika sobat Nirmala mengalami atau memiliki atau mengetahui daripada kondisi di atas tadi, segera datang dan konsultasi dengan dokter kepercayaan sobat Nirmala. Di Poliklinik Gizi serta Instalasi Gizi RS Panti Nirmala kami didukung oleh dokter-dokter dan petugas medis yang kompeten dibidangnya, ada
Poliklinik Gizi
dr. Ongko Susetia, MNs.Sp.GK, praktik setiap Selasa, Rabu & Jum’at pukul 10.00-12.00 WIB*
*Dapatkan informasi jadwal praktik dokter RS Panti Nirmala selengkapnya dapat menghubungi bagian Pendaftaran dan dapat berubah waktu-waktu
Download juga informasi dan edukasi mengenai dunia kesehatan dari RS Panti Nirmala ke dalam format digital yang terdiri dari beragam topik dan pembahasan yang menarik dan sayang jika sobat Nirmala lewatkan, silakan klik di sini
Informasi lebih lanjut mengenai update jadwal dokter harian, reservasi dan pendaftaran pasien secara online, dan beragam konten-konten edukasi yang dapat sobat Panti Nirmala akses secara gratis ada di sini
#MerawatPenuhKasihDemiKesembuhan