Kanker Serviks Disebabkan Oleh Apa? Cari Tau Gejala Dan Faktor Resiko Penyebab Kanker Serviks Pada Wanita!
Halo sobat Panti Nirmala!
Pada Health Article kali ini, RS Panti Nirmala kembali akan memberikan informasi seputar kesehatan dan terkait RS Panti Nirmala yang dapat sobat Nirmala pelajari dan dibagikan ke orang-orang terkasih untuk semakin aware akan informasi kesehatan. Yuk cari tahu selengkapnya!
Kanker pertumbuhan sel yang tidak normal dan tidak terkendali yang dapat merusak jaringan sekitarnya dan dapat bersifat mematikan. Kanker serviks merupakan keganasan pada leher rahim. Di Indonesia, kanker serviks adalah penyebab kematian terbanyak.
Di Indonesia, kanker serviks menimbulkan dampak yang signifikan terhadap perempuan dan keluarga mereka, lebih dari 103 juta perempuan berusia lebih dari 15 tahun berisiko terkena penyakit ini. Penyakit ini merupakan jenis kanker terbesar kedua pada perempuan, sekitar 36.000 wanita terdiagnosis setiap tahunnya. Selain itu, sekitar 70% dari seluruh perempuan yang didiagnosis, berada pada stadium lanjut; sehingga, angka kematian akibat kanker serviks di Indonesia tergolong tinggi, dengan sekitar 21.000 kematian pada tahun 2020. (Sc: sehatnegeriku.kemenkes.go.id) Ada juga informasi penting buat sobat nirmala yang wajib tau, apa saja sih penyebab kanker servik. Dan kenali juga faktor risiko dan gejala dari kanker serviks.
Penyebab Kanker Serviks
Kanker leher rahim disebabkan oleh Human Papilloma Virus (HPV). Virus Human Papilloma Virus (HPV) merupakan virus yang hampir menjadi penyebab seluruh kasus kanker leher rahim. HPV tipe 16 dan 18 yang diketahui menyebabkan hampir 70% kanker leher rahim. Virus ini dapat ditularkan melalui hubungan seksual.
Faktor Risiko Kanker Serviks
Perempuan aktif seksual sebelum usia 20 tahun
Berganti pasangan seksual
Penurunan kekebalan tubuh
Ibu dan saudara kandung menderita kanker
Penyakit menular seksual
Merokok
Riwayat pap smear (+)
Gejala Kanker Serviks
Kanker serviks stadium dini biasanya tidak menimbulkan gejala. Gejala-gejala kanker ini adalah:
Ada bercak atau pendarahan setelah hubungan seksual.
Ada bercak atau pendarahan di luar masa haid.
Ada bercak atau pendarahan pada masa menopause.
Mengalami masa haid yang lebih berat dan lebih panjang dari biasanya.
Pencegahan Kanker Serviks
Pencegahan Primer, Dapat dilakukan dengan menghindari berbagai faktor risiko, seperti dengan menunda aktivitas seksual sampai usia 20 tahun, berhubungan secara monogami, serta penggunaan vaksin HPV
Pencegahan Sekunder (skrining dan deteksi dini)
Pencegahan Tersier untuk mencegah komplikasi klinik dan kematian.
Jika sobat Nirmala mengenali, mengalami dan mengetahui orang-orang disekitarnya dari informasi gejala dari penyakit kusta di atas, maka segera datang dan konsultasikan dengan dokter spesialis obgyn kepercayaan sobat Nirmala sekalian.
Di Poliklinik Obgyn RS Panti Nirmala kami didukung oleh dokter-dokter dan petugas medis yang kompeten dibidangnya, ada
dr. Pua Librana, Sp.OG(K), FisQua, praktek setiap Jum’at pukul 08.00-12.00 WIB, dan Selasa pukul 17.00-20.00 WIB
dr. Kurnia Ariya Dinata, Sp.OG,MM, praktek setiap Senin-Kamis pukul 11.00-13.00 WIB, dan Sabtu pukul 09.00-11.00 WIB
*Informasi jadwal praktek dapat berubah sewaktu-waktu, selengkapnya dapat menghubungi bagian Pendaftaran
Informasi lebih lanjut mengenai update jadwal dokter harian, reservasi dan pendaftaran pasien secara online, dan beragam konten-konten edukasi yang dapat sobat Panti Nirmala akses secara gratis ada di sini
#MerawatPenuhKasihDemiKesembuhan